"Keteladanan Nabi Muhammad SAW Harus Mampu Kita Implementasikan Dalam Kehidupan Sehari-hari" Ucap Dandim 1302/Minahasa
Minahasa, -Ditengah Umat Islam sedang memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1442/H, Tahun 2020/M, Komandan Kodimn1302/Minahasa Letnan Kolonel Inf Herbeth Andi Amino Sinaga S.I.P mengingatkan kepada seluruh jajarannya agar dapat mempedomani perilaku Baginda Nabi Muhammad SAW, dan dapat di implementasikan dalam kehidupan sehari hari.
Hal ini dikatakan dari ruang kerjanya di Kantor Makodim 1302/Minahasa yang bertujuan untuk mengingatkan kepada seluruh jajarannya, agar peringatan Maulid ini tidak hanya berhenti dalam acara serimonial saja, tetapi bagaimana kita dapat memaknai apa isi dari peringatan tersebut.
"Saat ini suadara kita Ummat Islam sedang melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442/H, Hari lahir Nabi Muhammad SAW tidak hanya dijadikan sekedar menjadi perayaan hari besar umat Islam saja, Namun juga hendaknya dijadikan sebagai cara untuk merefleksikan serta memotivasi setiap insan muslim, agar mampu mengimplementasikan akhlakul karimah dan budi pekerti yang baik, Katanya.
Lanjut Dandim, oleh karena itu saya selaku Komandan Kodim 1302/Minahasa beserta keluarga mengucapkan selamat memperingati Hari Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1442/H, semoga kita semua menjadikan Nabi Muhammad sebagai suri tauladan dalam kehidupan sehari-hari."Tandasnya. ( Warno ).
Komentar
Posting Komentar