Wakili Dandim 1302/Minahasa, Kapten Inf Donny Lumenta Hadiri Rapat Koordinasi Pengamanan Pemilihan Kepala Daerah Kota Tomohon Tahun 2020.

 

Tomohon,-Walikota Tomohon Jimmi Eman S.AK menggelar kegiatan rapat koordinasi pengamanan pemilihan kepala daerah serentak bertempat di Perum Uluindano Kelurahan Uluindano lingkungan - 6 Kecamatan Tomohon Selatan, Kota Tomohon Provinsi Sulawesi Utara Pada Selasa 27/10/2020 pukul 11.39 wita.

Dalam  rapat koordinasi tersebut Perwira Seksi Intelijen ( Pasi Intel ) Kodim 1302/Minahasa Kapten Inf Donny Lumenta hadir mewakil Dandim 1302/Minahasa Herbert Andi Amino Sinaga S.I.P yang saat itu sedang melaksanakan tugas dite,mpat lain dan tidak bisa ditinggalkan, Oleh karena itu Dandim 1302/Minahasa melalui Pasi Intel dalam sambutannya mengatakan, "TNI dalam hal ini Kodim 1302/Minahasa dalam menghadapi Pemilu Kada akan selalu siap bersinergi dengan Aparat Kepolisian dalam mengamankan Pesta Demokrasi tersebut, Katanya.

Lanjut Kapten Donny Lumenta, Oleh karena itu perlu kami tegaskan bahwa, TNI sampai dengan saat ini tetap berada di posisi Netral, Selama proses pemilu berjalan kami akan selalu memantau dan mengamankan jalannya proses pemilu tersebut, TNI siap mensukseskan pesta Demikrasi yang sudah diambang pintu, "Tandasnya.

Hadir dalam acara tersebut antara lain, Walikota Tomohon Jimmi Eman S.AK, Damdim 1302 di wakili oleh Pasi Intel kapten inf Donny Lumenta, Kapolres Tomohon AKBP Bambang Ashari Gatot SIK,MH, Kasat Pol-PP Kota Tomohon Syske Wongkar S.pd, Kajari Andi Usama Harun SH.MH, Ketua Pengadilan Negeri Tondano St. Iko Sudjatmiko S, Kaban Kesbangpol Ronny Lumowa S.sos MSI, 10 Anggota Koramil 1302-06/Tomohon, 10 Anggota Polres Tomohon, 25 Anggota Linmas dari kelurahan. ( Nataniel )

Komentar

Postingan Populer