Sedikitnya 25 Unit Rumah Warga Terendam Banjir, Dua Babinsa Koramil 1302-12/Belang Bantu Warga Amankan Barang-barang Berharga

 

Mitra, -Dua Babinsa Koramil 1302-12/Belang atas nama Sersan Dua ( Serda ) Wolter Raco dan Kopral Kepela ( Kopka ) Yulianus Pone membantu warga masyarakat di Desa Makalu, Kecamatan Posumaen, Kabupaten Minahasa Tenggara, Provinsi Sulawesi Utara, yang terendam banjir akibat dari curah hujan yang berintensitas tinggi pada Senin 17/05/2021 pukul 09.00 wita.


Akibat curah hujan yang beritensitas tinggi tersebut, sedikitnya 25 bangunan rumah warga masyarakat di Desa Makalu terendam dengan genagan air, sehingga Dua Babinsa yang berada dilokasi kejadian tersebut bahu membahu membantu warga masyarakat mengamankan barang-barang berharga mereka agar bisa terselamatkan dari genangan air tersebut.


Sampai berita ini diturunkan Air yang menggenangi rumah warga sudah berangsur-angsur surut, sementara itu Komandan Kodim 1302/Minahasa Letnan Kolonel Inf Herbeth Andi Amino Sinaga S.I.P melalui Plh Danramil 12/Belang Pleda Johny Runtuwene kembali mengingatkan akan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrim, "Saat ini cuaca diwilayah kita begitu ekstrim, saya menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap waspada, bila terjadi bencana seperti ini, misalnya Banjir atau tanah longsor, masyarakat segera memberikan informasi ke Koramil atau Babinsa, Kemudian perhatikan kebersihan lingkungan, jangan membuang sampah di selokan atau saluran air, ini adalah salah satu penyebab terjadinya genangan air karena saluran air tersumbat oleh sampah, "Tandasnya. ( Warno ).



Komentar

Postingan Populer