Serma Jany D. Waydekamp Kawal Pelantikan Perangkat Desa.

Minsel,- Mewakili Komandan Koramil ( Danramil ) 1302-15/Tenga Sersan Mayor ( Serma ) Jany D Waydekamp hadir dalam acara Pemberhentian, Mutasi Dan Pengangkatan Perangkat Desa Boyong Atas, Kecamatan Tenga, Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara, pada Kamis 27/05/2021, pukul 09.00 wita.


Acara Pemberhentian, Mutasi Dan Pengangkatan Perangkat Desa Menurut Dandim 1302/Minahasa Letnan Kolonel Infanteri ( Letkol Inf ) Herbeth Andi Amino Sinaga S,I.P melalui Plh Danramil 1302-15/Tenga Pembantu Letnan Satu ( Peltu ) Helfrits Larumunde kepada Media Center Kodim 1302/Minahasa bahwa hari ini telah terjadi pergantian perangkat Desa di Desa Boyong atas, "Memang benar bahwa hari ini ada kegiatan pergantian aparat Desa di wilayah kami yaitu Desa Boyong Atas, dan pergantian atau mutasi ini adalah hal yang biasa, kami sebagai apaarat kewilayahan sangat mendukung semuanya dan berharap pejabat yang baru lebih bersamangat lagi bekerja, bersama sama membangun Desa, karena kan wajah baru, dan tenaga baru" Tandasnya.


Kegiatan Pemberhentian, Mutasi Dan Pengangkatan Perangkat Desa tersebut diadakan di Rumah Makan Desa Paku Weru, Kecamatan Tenga, Kabupaten Minahasa Selatan, Provinsi Sulawesi Utara, yang dihadiri oleh Kepala Desa Boyong Atas Olviana Mondigir, mewakili Danramil 1302-15/Tenga Sersan Mayor ( Serma ) Jany D. Weydekamp, mewaklili Kapolsek Tenga Brigadir Iwan, LPM Desa Boyong Atas dan Perangkat Desa Boyong Atas.( fauzen ).




Komentar

Postingan Populer