Kodim 1302/Minahasa Gelar Komunikasi Sosial Dengan Komponen Bangsa
Minahasa, -Satuan Komando Teritorial ( Satkoter ) Kodim 1302/Minahasa yang beralamatkan di Jalan Manguni, Kelurahan Sasaran, Kecamatan Tondano Utara, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, menggelar kegiatan Komunikasi Sosial ( Komsos ) dengan Komponen Bangsa pada Rabu 25/08/2021, pukul 10.00 wita.
Kegiatan Komsos tersebut dihadiri oleh Komunitas Gojek, Grab dan Ormas Garda Manguni Minahasa, dan dibuka langsung oleh Komandan Kodim 1302/Minahasa Letnan Kolonel Inf Herbeth Andi Amino Sinaga S.I.P, kegiatan Komsos ini adalah merupakan Program Satuan Tahun Anggaran 2021.
Pada kesempatan ini Komandan Kodim 1302/Minahasa memberikan sambutan dan sekaligus membuka secara resmi kegiatan Komunikasi Sosial ( Komsos ) tersebut, "Pertama-tama saya selaku Komandan Kodim 1302/Minahasa dan sekaligus sebagai tuan rumah mengucapkan selamat datang kepada para undangan sekalian, dan sekaligus mengucapkan banyak terimakasih atas kehadirannya memenuhi undangan kami, "Katanya.
Lanjut Dandim, Tujuan kami menggelar kegiatan ini adalah untuk menjalin hubungan yang baik dan harmonis dengan segenap komponen Bangsa lainnya yang ditujukan untuk seluruh Wilayah NKRI sebagai wujud partisipasi Bangsa dibidangpertahanan Negara Aspek Darat, Kegiatan kita kali ini mengusung Tema "Mengawal Keutuhan dan Kemajuan Bangsa Dalam Bingkai NKRI" Tandasnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Komandan Kodim 1302/Minahasa Letnan Kolonel Inf Herbeth Andi Amino Sinaga S.I.P, Perwira Seksi Teritorial ( Pasi Ter ) Kapten Inf Wemfryd Son Halebar, Ketua Umum Garda Manguni Steven Andre Warow beserta Anggota, Komunitas Gojek dan Grab, ( Warno ).
Komentar
Posting Komentar