Bersama Masyarakat Anggota Kodim 1302/Minahasa Terus Kebut Pembangunan Hunian Sementara

Minsel, -Babinsa jajaran Kodim 1302/Minahasa bersama Masyarakat terus berupaya kebut pembangunan hunian sementara bagi pengungsi korban abrasi pantai Amurang yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan pada beberapa waktu yang lalu, dan saat ini pembangunan tahap pertama yaitu Pondasi sudah hampir selesai, hal ini terpantau oleh Tim Media Center Kodim pada Sabtu 25/06/2022 pukul 10.00 Wita.

Nampak kerja sama yang ditunjukkan oleh Masyarakat dan TNI serta Instansi pemerintah lainnya terlihat begitu apik, pembagian tugas masing-masing tim sudah diatur sedemikian rupa, sehingga disetiap sektor kerja nampak begitu cepat kemajuannya, ada kelompok pengangkutan Batu, ada kelompok adu semen, ada juga kelompok pengangkutan air, dan ada pula penyuplai campuran serta kelompok tukang pun sudah ditentukan, oleh karena itu disaat kegiatan berlangsung semuanya ikut aktif bergerak susuai tugas kelompok masing-masing.

Sementara itu Danramil 1302-17/Motoling Kapten Inf Ferdinand Tedampa kepada Media Center mengatakan, "Hari ini kami masih melanjutkan pekerjaan pembangunan pondasi hunian sementara bagi pengungsi korban Abrasi Pantai, semua yang terlibat dalam kegiatan ini sudah kami atur sesuai pembagian kelompok kerja masing-masing, mereka sudah tau apa yang harus mereka lakukan, saya berharap pembangunan pondasi ini bisa cepat selesai sehingga pekerjaan bisa kita tingkatkan ke tahap selanjutnya, "Tandasnya. ( Warno )

 

Komentar

Postingan Populer