Wakili Dandim 1302/Minahasa Kapten Inf Donny Lumenta Hadiri Pengambilan Sumpah Janji dan Pelantikan Hukum Tua se-Kabupaten Minahasa

Minahasa, -Kapten Inf Donny Lumenta selaku Komandan Komando Rayon Militer ( Danramil ) 01/Tondano mewakili Komandan Kodim ( Dandim ) 1302/Minahasa menghadiri acara pengambilan Sumpah Janji dan pelantikan Hukum Tua se-Kabupaten Minahasa yang digelar di Gedung Wale Ne Tou Kelurahan Kembuan, Kecamatan Tondano Utara, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara pada Kamis 30/06/2022 pukul 10.00 wita.

Sebanyak 98 Orang Hukum Tua yang baru dilakukan Pengambilan Sumpah Janji dan pelantikan dipimpin oleh Bupati Minahasa DR. Ir. Royke Octavian Roring M.Si disaksikan oleh Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Olly Dondocambey SE, Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol, Drs, Mulyatno SH, MM, berlangsung dengan tertib dan khikmat.


Pada kesempayan ini Gubernur Provinsi Sulawesi Utara memberikan sambutan, "Kita harus selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena bisa dapat berkumpul di tempat ini dalam rangka menghadiri acara pelantikan Hukum Tua se-Kabupaten Minahasa, saya berharap selama Bapak dan Ibu memimpin desa agar dapat mengharumkan kepemimpinan nya serta dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, Katanya.


Lanjut Gubernur, Hukum Tua harus mampu merealisasikan diri menjadi peran yang baik untuk masyarakat, sebagai ujung tombak dalam menjalankan program-program pemerintah sehingga manfaatnya bisa di rasakan masyarakat, selanjutnya saya mengajak marilah kita bersama majukan Provinsi sulawesi Utara sehingga menjadi Provinsi yang maju, "Tandasnya.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Gubernur Provinsi Sulawesi Utara Olly Dondokambey, SE, Kpolda Sulut Irjen Pol. Mulyatno SH, MH, Mewakili Pangdam XIII/Merdeka Kolonel Inf Santosa, Mewakili Danlantamal VIII Manado Kolonel Laut ( P ) Bayu Dwi Wicaksono ST, MM, Kpolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Sausissa SIK, Bupati Minahasa Dr.Ir. Royke octavian Roring M.Si,Wakil Bupati Minahasa Dr. (H.C) Robby Dondokambey, S.Si, MM, Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Glady kandouw SE, Mewakili Dandim 1309/Manado Letkol inf Dedi Djunaedi SE, Danramil 01/Tondano mewakili Dandim 1302/Minahasa Kapten  inf Donny Lumenta, Ketua Pengadilan Negeri Tondano Grace Nova Sasube SH MH, Sekda Kab. Minahasa Frits Muntu, S.Sos, dan Kepala Dinas ( Kadis ) Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten  Minahasa  Jeffry M. Tjangkulung SH, MAP. ( Warno ).


Komentar

Postingan Populer