Kodim 1302/Minahasa Kembali Gelar Upacara Bendera, Letkol Inf Ircham Effendy Bertindak Sebagai Irup

Minahasa, -Komandan Komando Distrik Militer ( Dandim ) 1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf  Ircham Effendy kembali bertindak sebagai Inspektur Upacara pada pelaksanaan Upacara Bendera yang digelar di lapangan upacara Makodim jalan Manguni, Kelurahan Sasaran, Kecamatan Tondano Utara, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara ( Sulut ) pada Senin 27/03/2023 pukul 08.00 wita.


Pada kesempatan Upacara Bendera kali ini yang berindak sebagai Komandan Upacara adalah Pengganti Sementara ( Pgs ) Danramil 1302-16/Tumpaan Letnan Dua ( Letda ) Inf Adry Kandowangko, Sementara yang bertindak sebagai Perwira Upacara ( Pa Up ) adalah  Pembantu Lettnan Satu ( Peltu )  sementara itu yang mendapatkan kepercayaan sebagai pengucap Sapta Marga adalah Sersan Dua ( Serda ) Yance Dualembang, dan yang bertugas mengibarkan Bendera Merah Putih adalah Sersan Satu ( Sertu ) Haryono, Kopral Satu ( Koptu ) Yohanis Rampa, dan Kopral Dua ( Kopda ) Rendy Hari Pratama.


Usai kegiatan Upacara Bendra kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan dalam kegiatan Jam Komandan oleh Dandim 1302/Minahasa, "Pertama-tama patutlah kita memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas perkenaannya kita semua bisa melaksanakan kegiatan upacara bendera dengan tertib dan lancar, selanjutnya saya atas nama Pribada dan Komando mengucapkan selamat menjalankan Ibadah Puasa bagi seluruh Anggota yang beragama islam, selamat hari raya Nyepi bagi Anggota yang beragama Hindu, dan selamat menyonsong hari raya Paskah bagi Anggota yang beragama Nasarani, "Ungkapnya. 


Hadir dalam kegiatan Upacara Bendera tersebut antara lain, Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) 1302/Minahasa Mayor Inf Vino Satria Onibala S.Pt, Para Perwira Staf, Para Danramil dan Pgs Danramil jajaran Kodim 1302/Minahasa, ( Warno ).

Komentar

Postingan Populer