Jajaran Kodim 1302/Minahasa Secara Serentak Mengikuti Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Ketupat

Minahasa, -Komandan Komando Distrik Militer ( Dandim )  1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf Ircham Effendy yang diwakili oleh Mayor Inf Vino Satria Onibala S.Pt selaku Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) menghadiri kegiatan Apel gelar pasukan Operasi Kepolisian terpusat Ketupat Samrat 2023 yang dipimpin oleh Kapolres Minahasa AKBP I Ketut Suryana S.I.K, S.H, M.M, yang dilaksanakan di lapangan Upacara Mapolres Jalan Manguni, Kelurahan Wewelen, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara ( Sulut ), pada Senin 17/04/2023 pukul 09.00 wita.


Kegiatan apael gelar pasukan ini secara serentak dilaksanakan di Tiga Kabupaten dan Satu Kota yaitu Kabupaten Minahasa dihadiri Oleh Dandim 1302/Minahasa yang diwakili Kasdim Mayor Inf Vino Satria Onibala S.Pt, Untuk wilayah Kota Tomohon dihadiri oleh Perwira Seksi Porsonalia ( Pasi Pers ) Letnan Satu ( Lettu ) Inf Farisnop Ompoeo, Di kabupaten Minahasa Selatan ( Minsel ) dihadiri oleh Danramil 14/Amurang Kapten Inf Ferdinand Tedampa, sementara untuk Kabupaten Minahasa Tenggara dihadiri oleh Danramil 12/Belang Kapten Inf Micael Hendrik Rawung.


Adapun para peserta yang mengikuti apel gelar pasukan  tersebut antara lain, Satu ( 1 ) Satuan Setingkat Regu ( SSR ) Kodim 1302/Minanahasa, Satu ( 1 )  SSK Personel Polres Minahasa.   , Satu ( 1 ) SSR Dinas BPBD Kab. Minahasa, Satu ( 1 )  SSR Dinas Pemadam Kebakaran ( Damkar ) Kab. Minahasa, Satu ( 1 ) SSR Dinas Perhubungan ( Dishub ) Kab. Minahasa. Satu ( 1 )  SST Satpol PP Kab. Minahasa, Satu ( 1 ) SSR Ormas LMI ( Laskar MangunI Indonesia ), dan Satu( 1 )  SSR Ormas BMI ( Brigade Manguni Indonesia ). 


Usai pelaksanaan Apel gelar pasukan tersebut Dandim 1302/Minahasa melalui Kasdim Mayor Inf Vino Satria Onibala S.Pt kepada Tim Media Center menuturkan, "Hari ini Satuan Kodim 1302/Minahasa mengikuti Apel gelar pasukan Operasi Ketupat  Samrat secara serentak di masing-masing wilayah, Satuan Kodim 1302/Minahasa mendukung penuh kegiatan ini, kami siap membantu aparat kepolisian dalam memantau dan mengamankan arus mudik dan arus balik selama menjelang hari raya idul fitri maupun sesudah idul fitri, "Tegasnya.


Hadir dalam kegiatan Apel tersebut antara lain, Mayor Inf Vino S. Onibala S.Pt Kasdim 1302/Minahasa ) mewakili Dandim 1302/Minahasa, Drs. Reviva Maringka M.Si ( Asisten I Sekdakab Kab. Minahasa ) mewakili Bupati Minahasa, dr. Olfiane Imelda Rattu M.Si ( Kadis Kesehatan Kab. Minahasa ), Drs. M. L. Rumate. M.Si ( Kadis Damkar Kab. Minahasa ), David Mangundap ( Kadis Perhubungan Kab. Minahasa ), Novri Lontaan ST ( Kaban BPBD Kab. Minahasa ), Debby Kenap S.H., M.H Mewakili Kejari Minahasa, Pdt. Dolie Tangian S.Th., M.Pd ( Kepala Kemenag Kab. Minahasa ), Pdt. Welly Pondaag M.Th ( Wakil Ketua FKUB Kab. Minahasa ), Habib Husein Assegaf ( Ketua MUI Kab. Minahasa ), ( Warno ).



Komentar

Postingan Populer