Perwira Seksi Intelijen Kodim 1302/Minahasa Hadiri Rapat Koordinasi Pengawasan Orang Asing

 

Tomohon, -Perwira Seksi Intelijen ( Pasi Intel ) Kodim 1302/Minahasa Kapten Inf Donny Lumenta menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi ( Rakor ) Tim Pengawasan Orang Asing ( Pora ) Kota Tomohon yang digelar di Villa Emita pada Selasa 20/06/2023 pukul 15.00 wita.

Kegiatan yang dihadiri oleh sedikitnya 40 peserta tersebut membahas tentang pentingnya melakukan pengawasan terhadap keberadaan orang asing yang berkunjung ke Daerah ini, pada kesempatan ini Kepala divisi Hukum dan Ham Frike Sumolang memberikan sambutan, "Kegiatan ini dilaksanakan sebagai  perintah Undang-undang untuk membentuk Tim PORA, Merupakan Sinergitas bersama Kota Tomohon, antara TNI, Polri, Kejaksaan, dan Imigrasi, Ujarnya.
Lanjut Kepala Devisi Hukum dan Ham, Orang asing yang masuk adalah merupakan tanggung kita jawab bersama, Kota Tomohon adalah Kota yang dekat dengan Kota Manado dan merupakan tempat tujuan wisata, apalagi adanya transportasi udara langsung dari China, Korea dan Philipina, kita bisa menjaga bahaya laten karena tidak semua yang masuk memiliki tujuan positif dan bisa melancarkan ekonomi, ungkapnya.
Lebih lanjut dikatannya, Tim PORA selain tugas pengawasan terhadap orang Asing, juga agar dapat mewaspadai masuknya budaya asing yang tidak sesuai dengan budaya kita, Juga mewaspadai peningkatan pencari suaka dan pengungsi, Dampak Positif adanya kunjungan orang asing yaitu dapat meningkatkan perekonomian bangsa, harapan kita semua Tim PORA dapat meningkatkan sinergitas dilapangan dan masing-masing Instansi aktif sesuai Tupoksi, "Tegasnya.
Usai kegiatan tersebut Kapten Inf Donny Lumenta kepada Tim Media Center Kodim 1302/Minahasa menuturkan, Kehadiran saya dalam kegiatan rakor pengawasan Orang Asing ini karena saya termasuk dalam Tim Pora, hal ini juga adalah merupakan tugas kita bersama baik TNI, POLRI, Kejaksaan dan Imigrasi, pada intinya dalam hali ini diperlukan sinergitas seluruh aparat terkait, "Ujarnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Kepala Devisi Hukum dan Ham Frike Sumolang, mewakili Walikota Tomohon  Donald Kalesaran ( Staf Ahli Bidang Adm dan SDM ), Perwira Seksi Intelijen Kodim 1302/Minahasa Kapten Inf Donny Lumenta, Asisten-1 Kota Tomohon Boy Mandagi, Kakanim Kelas-1 TPI Manado  Made Juniarta dan Seluruh anggota Tim PORA Kota Tomohon, TNI, Polri, Kejaksaan, ASN Kantor  Kementrian Hukum dan Ham Sulut, ( Warno ).

Komentar

Postingan Populer